Masa remaja merupakan masa pencarian jati diri dalam proses perjalanan tiap manusia. Jika tidak adanya pendampingan yang baik, masa remaja juga merupakan masa yang rawan. Remaja cenderung mengikuti apa pun yang menurutnya menguntungkan dan menyenangkan.

Salah satu pendampingan yang baik adalah dengan mengarahkan menuju minat bakatnya. Kamis, 7 September 2023, SMP Strada Nawar  bekerja sama dengan Lembaga LAKSMI KARYA BAKTI memberi kesempatan kepada para peserta didik kelas VII dan Kelas  IX untuk mengikuti tes minat bakat.

Latar belakang program tes minat bakat ini adalah untuk membantu peserta didik dalam menentukan pilihan jurusan pendidikan selanjutnya. Selain itu juga membantu peserta didik untuk lebih termotivasi, meningkatkan kinerja, dan membuat perencanaan  karir ke depannya.

Menurut Calista, salah satu peserta tes minat bakat, saat mengerjakan test ini sangat diperlukan kejujuran dalam mengisi setiap pertanyaannya karena berkaitan dengan minat peserta terhadap suatu hal/kegiatan.

Test Minat Bakat dari Ruang Guru kali ini, dibagi menjadi beberapa test wajib, yaitu:

  1. Test IQ
  2. Test Kepribadian
  3. Test Sikap
  4. Test Minat Penjurusan

Semoga dengan adanya Test Minat Bakat bisa membantu peserta didik dalam menentukan arah masa depan dan juga bisa membantu peserta didik dalam menentukan Langkah yang tepat.

Sebarkan artikel ini